Jakarta - Produk fitur dunia maya masuk ke dunia nyata. Bentuknya berupa tren fasyen. Seperti apa?
Kalau Anda penggemar Facebook, tentu Anda tahu fitur-fitur penanda status relationship semacam it’s complicated, single, in a relationship atau married.
Sekarang status-status tersebut dapat diketahui orang lain tanpa mereka harus online. Anda dapat mengenakan status itu di pergelangan tangan Anda. Ya, status itu berbentuk gelang.
Buump melihat peluang itu sebagai bisnis. Mereka memproduksi gelang karet warna-warni yang di atasnya tertera berbagai status tersebut.
Mereka menjual satu gelang seharga sekitar Rp72.000. Total semuanya ada 10 status. Kalau Anda berminat, kunjungilah website-nya, dan pesan. Anda juga dapat memperoleh gelang customize jika Anda memesan 1.000 gelang atau lebih.
Sebenarnya produk ini bukan hal baru, karena sebelumnya sudah ada Printing Facebook dan Twittabling yang mendesain produk-produk sejenis.
Namun, seperti kedua produsen tesebut, Buump hanya menyediakan pilihan status dalam bahasa Inggris. Tidak diketahui apakah mereka melayani pesanan gelang bertuliskan 'jomblo' atau 'duda' atau tidak. Kalau Anda berminat, coba saja.
Atau kalau tidak, mungkin ini bisa jadi ide bisnis baru di Indonesia.
Sumber : inilah.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar